BOM

Tas Ransel Diduga Berisi Bom Tergeletak di Depan ITC Depok

Media Viewfinder, 3 Jul. 2017 11:36

Ilustrasi Bom
Media Viewfinder.tk, Depok - Tas ransel yang diduga berisi bom tergeletak di depan pagar ITC Depok, Senin, 3 Juli 2017. Tim Gegana Markas Komando Brigade Mobil telah diterjunkan untuk memeriksa tas yang diduga berisi bom tersebut.

Salah seorang warga, Rendi Wahyu mengatakan saat dirinya melintas di Jalan Margonda, motornya diminta berhenti oleh polisi. Sebab, bayak polisi yang berjaga dan meminta dirinya untuk memutar arah karena ada tas mencurigakan yang disimpat oleh warga di depan ITC. "Kata orang tasnya berisi bom," ujarnya.

Rendi tidak meneruskan perjalanan dari Margonda menuju Citayam. Soalnya, laju kendaraan tertahan di sepanjang jalan Margonda, karena tas mencurigakan itu. "Sudah sejak jam 10 jalan di depan ITC dari arah Citayam menuju Margonda ditutup," ucapnya.

Pantauan Tempo saat ini Tim Gegana masih melakukan persiapan untuk melakukan persiapan untuk pemeriksaan. Selain itu, polisi telah memasang garis polisi agar warga tidak mendekat. Jalan Margonda arah selatan menuju utara ke Jakarta di depan ITC Depok ditutup sementara.


SUMBER BERITA: Mediaviewfinder.tk

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Selebriti nikahi fans